Purworejo – Sejumlah 128 orang calon jemaah haji melaksanakan pengambilan foto untuk pelimpahan porsi di Aula PLHUT Kemenag Purworejo. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 19 Agustus 2025.
Proses entry data pengambilan foto dilakukan secara langsung oleh Petugas Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah dengan dibantu oleh para petugas Seksi Penyelenggaraan Haji Umrah (PHU) Kemenag Purworejo.
Kepala Seksi PHU Kemenag Purworejo, Herman Susilo, menjelaskan bahwa kegiatan pelimpahan porsi ini dilakukan untuk mengalihkan nomor porsi jemaah haji yang sakit permanen atau meninggal dunia kepada ahli waris atau penerima pelimpahan.
”Proses pelimpahan porsi ini sangat penting untuk memastikan distribusi kuota berjalan sesuai prosedur. Selain itu, kami mendorong agar calon jemaah tetap menjaga kondisi fisik dan spiritual, serta terus meningkatkan kekompakan dalam kelompok agar pelaksanaan ibadah nanti berjalan lancar,” ujar Herman Susilo.
Pelimpahan porsi ini merupakan langkah penting dalam memastikan bahwa semua jemaah haji dari Kabupaten Purworejo mendapat kesempatan keberangkatan sesuai ketentuan yang berlaku. Terakhir, Herman berharap proses ini dapat berjalan tertib, transparan, dan membawa kesiapan menyeluruh bagi seluruh calon jemaah khususnya di Kabupaten Purworejo.
Humas







