Kementerian Agama Kabupaten Purworejo melalui Seksi Bimbingan Masyarakat Islam bersama dengan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) dan Pemkab Purworejo kembali buktikan dampak nyata terhadap pembinaan dan pendampingan yang telah dilaksanakan. Ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) XXXI Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2025 yang resmi ditutup Kamis, (13/11/2025) berhasil menjadi bagian sejarah indah bagi para khafilah Kabupaten Purworejo.
Mereka berhasil memborong 15 juara diantaranya Tilawah Dewasa Putra meraih Juara 2, Hafalan 5 Juz dan Tilawah Putri meraih Harapan 3, Hafalan 10 Juz Putra meraih Juara 3, Fahm Al-Qur’an Putra meraih Harapan 3 dan Putri meraih Juara 3, Syarh Al-Qur’an Putri meraih Juara 3, Hafalan Hadits Nabi Golongan 100 dengan Sanad Putra meraih Harapan 1 dan Putri meraih Harapan 2 dan pada Kategori Kaligrafi: Hiasan Mushaf Putra dan Putri meraih Harapan 3, Kontemporer Putra meraih Juara 1 dan Putri meraih Juara 2, Dekorasi Putri meraih Harapan 2, Digital Putra meraih Harapan 3 dan Putri meraih Harapan 2.
Kasi Bimas Kemenag Purworejo, Muhamad Basuni, mengucapkan rasa syukur dan ungkapan bangga kepada para khafilah yang telah membawa nama baik Purworejo di tingkat Provinsi. “Kami sangat bangga dan berterima kasih kepada anak-anak kami, semoga pijakan untuk meraih prestasi yang lebih tinggi dan dapat menjadi teladan bagi yang lain,” ujarnya.
Kepala Kemenag Purworejo, Mukhlis Abdillah, menegaskan bahwa capaian ini menjadi energi baru untuk meningkatkan kualitas pembinaan keagamaan di tahun selanjutnya. “Seksi Bimas Islam terus menjadi penggerak utama dalam memperkuat ekosistem pembinaan Al-Qur’an di Purworejo. Kami ingin kehadiran Kemenag benar-benar memberikan dampak yang nyata bagi peningkatan prestasi dan kualitas generasi Qur’ani,” ujarnya.
Raihan 10 besar tingkat provinsi ini tidak lepas dari sinergitas semua pihak serta konsistensi dalam pelaksanaan pembinaan, pelatihan, dan pendampingan.
Humas







