Semarang – Pengarahan Kinerja bagi ASN Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah dilaksanakan Minggu (4/2/2024), bertempat di Poncowati Ballroom Patrajasa Hotel Convention Semarang.
Pada kesempatan tersebut, Menteri Agama, H. Yaqut Cholil Qoumas, memberikan pengarahan kepada peserta yang terdiri dari perwakilan ASN Kemenag se-Kanwil Jawa Tengah di antaranya disiplin kerja agar lebih diperhatikan. Selain itu perubahan mindset dan mental ASN. “ASN harus punya mindset melayani dan bukan dilayani,” tuturnya.
Gusmen sangat mengapresiasi kinerja Kanwil Kemenag Provinsi Jateng termasuk prestasinya dalam penyelesaian SBSN. Terakhir, Gusmen menekankan korupsi, kolusi, nepotisme, dan transaksi jabatan yang sekarang telah mendekati angka 0 (nol) temuan harus dapat dipertahankan, bahkan ditingkatkan.
Acara yang dihadiri oleh Kepala Kemenag Purworejo, Aziz Muslim, beserta pejabat di lingkungan Kemenag Purworejo dan kepala madrasah negeri tersebut dirangkai dengan peresmian bersama seluruh gedung yang bersumber pada Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Tahun 2023. (rny/sgy)